Friday, July 31, 2015

10 Rekomendasi Film Agustus 2015

10 Rekomendasi Film Agustus 2015 - Hallo sahabat Movie Film | Nonton Film | Download, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul 10 Rekomendasi Film Agustus 2015, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel List, Artikel Rekomendasi, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : 10 Rekomendasi Film Agustus 2015
link : 10 Rekomendasi Film Agustus 2015

Baca juga


10 Rekomendasi Film Agustus 2015

Dari 'Mission: Impossible - Rogue Nation', 'Inside Out', 'Battle of Surabaya' hingga 'Jenderal Soedirman', mari kita lihat 10 rekomendasi film yang akan tayang di bioskop Agustus ini, yang disusun oleh UlasanPilem.com

Pertama-tama saya mohon maaf karena daftar rekomendasi saya bulan lalu ternyata tidak berjalan dengan semestinya. Dari 10 film yang saya masukkan, 2 diantaranya ternyata baru tayang di Indonesia bulan Agustus ini dan mau tak mau saya masukkan lagi ke dalam daftar rekomendasi bulan ini. Saya berusaha seakurat mungkin menyusun daftar ini, namun semuanya kembali lagi ke tangan distributor untuk memutuskan kapan tanggal main film tersebut di bioskop.

Mulai dari Mission: Impossible - Rogue Nation, Inside Out, hingga Jenderal Soedirman berikut daftar 10 rekomendasi film yang akan tayang bulan Agustus ini. Perlu diingat bahwa rekomendasi ini bersifat subyektif dan referensi ini saya susun berdasarkan faktor eksternal film. Saya tak bisa menjamin bahwa film yang direkomendasikan sudah pasti bagus.

* = Top Recommendations

Catatan: Jadwal dapat berubah sewaktu-waktu. Penayangan tergantung distributor film, jadi saya tak bisa memberikan tanggal pasti. Untuk melihat jadwal tayang pasti silakan klik disini.


#01 Mission: Impossible - Rogue Nation *

Perkiraan tayang: 5 Agustus

Tanpa bermaksud menyinggung para penggemar, sebenarnya saya menilai bahwa 3 film Mission: Impossible biasa-biasa saja, tapiiii saya sangat menyukai Ghost Protocol. Jadi, saya cukup menantikan film kelimanya ini. Apalagi di film ini, Tom Cruise berkolaborasi lagi dengan sutradara Christopher McQuarrie (Jack Reacher, penulis Edge of Tomorrow).

Jika itu belum cukup, perlu dicatat bahwa untuk MI5, Cruise memerankan sendiri adegan bergelantungan di pesawat di ketinggian 5 ribu kaki dan adegan bawah air selama 6 menit.

Sutradara: Christopher McQuarrie 
Pemain: Tom Cruise, Jeremy Renner, Sean Harris


#02 Detective Conan: Sunflower of Inferno

Perkiraan tayang: 5 Agustus

Prediket komik terlaris nomor satu di Indonesia (bahkan mengalahkan Naruto), membuktikan bahwa Detective Conan punya penggemar kuat di tanah air. Saya rasa, hal ini senada dengan film-filmnya dan sayang sekali jika melewatkan Sunflower of Inferno. Film layar lebarnya yang ke-19 ini telah tayang sejak April lalu di Jepang dan telah meraup $31,2 juta.

Kasus kali ini adalah pencurian lukisan "Sunflower" dari van Gogh, dan Conan harus berhadapan dengan Kaitou Kid.

Sutradara: Kobun Shizuno 
Pemain: Minami Takayama, Kappei Yamaguchi, Wakana Yamazaki


#03 Fantastic Four

Perkiraan tayang: Minggu pertama Agustus

Setelah 2 film mengecewakan dari Fantastic Four, sebenarnya saya tak terlalu berharap dengan yang satu ini. Fox tampaknya tak selihai Marvel dalam menangani film superhero. Namun melihat deretan aktor muda yang bermain diantaranya Miles Teller, Michael B. Jordan, Kate Mara, dan Jamie Bell — membuat saya sedikit tertarik.

Sedikit berbeda dengan versi aslinya, reboot ini akan mengantarkan keempat tokoh utama kita melakukan perjalanan ke dimensi alternatif yang membuat keempatnya (atau bisa saya bilang: lima) mengalami perubahan fisik yang luar biasa.

Sutradara: Josh Trank
Pemain: Miles Teller, Michael B. Jordan, Kate Mara, Jamie Bell


#04 The Man from U.N.C.L.E.

Perkiraan tayang: Minggu kedua Agustus

Tahun ini ada setidaknya ada 5 film bertema mata-mata yang dirilis, satu diantaranya adalah The Man from U.N.C.L.E. Film ini diangkat dari serial TV populer tahun 60-an yang bercerita tentang agen CIA dan agen KGB yang bekerja sama untuk mencegah perang nuklir.

Guy Ritchie duduk di kursi sutradara, dan bisa diprediksi film ini akan memiliki atmosfer unik seperti halnya Snatch., dan Sherlock Holmes. Para pemain diantaranya Henry Cavill, Armie Hammer, Elizabeth Debicki, Alicia Vikander, dan Hugh Grant.

Sutradara: Guy Ritchie 
Pemain: Henry Cavill, Armie Hammer, Elizabeth Debicki


#05 Inside Out *

Perkiraan tayang: Minggu ketiga Agustus

Jika saya mengurutkan daftar rekomendasi ini berdasarkan peringkat, Inside Out akan berada di posisi pertama. Film ini merupakan film animasi dari Pixar yang sukses menelurkan WALL-E, Up, dan Toy Story. Sebelumnya telah tayang dalam Cannes Film Festival pada 18 Mei lalu, dan mendapat review yang solid disana.

Inside Out mengambil cerita dalam pikiran seorang gadis kecil, Riley Anderson, dimana lima emosi — Senang, Marah, Benci, Takut, dan Sedih — akan membimbingnya menjalani perkembangannya menjadi remaja.

Sutradara: Pete Docter
Pemain: Amy Poehler, Lewis Black, Bill Hader


#06 Paper Towns

Perkiraan tayang: Minggu ketiga Agustus

Menyusul The Fault in Our Stars, tahun ini ada satu lagi film yang diangkat dari novel John Green yang berjudul Paper Towns. Film ini bercerita tentang dua remaja, Q dan Margo yang sudah berteman sejak kecil. Suatu hari, tiba-tiba Margo menghilang dan berbekal sedikit petunjuk, Q berusaha untuk mencarinya yang akhirnya mengungkap rahasia tentang siapa sebenarnya Margo.

The Fault in Our Star menjadi film hit tahun lalu dengan raihan $307,2 juta dari bujet yang hanya $12 juta. Pertanyaannya: akankah Paper Towns mengikuti jejak yang sama?

Sutradara: Jake Schreier 
Pemain: Nat Wolff, Cara Delevingne


#07 Battle of Surabaya *

Perkiraan tayang: 20 Agustus

Battle of Surabaya adalah film animasi 2D asli karya anak bangsa yang diproduksi oleh STMIK Amikom dan MSV Pictures. Film ini mengangkat kisah petualangan seorang anak bernama Musa dalam peristiwa 10 November. Ceritanya sendiri fiktif, namun latar belakang sejarahnya otentik.

Trailer film ini sempat mendapat beberapa penghargaan internasional, tapi kita harus menunggu hingga 20 Agustus mendatang untuk melihat apakah produk final akan sebagus trailernya. Sayangnya, film ini harus bersaing dengan animasi Pixar, Inside Out yang saya prediksi bakal menggilas Battle of Surabaya di bioskop Indonesia.

Sutradara: Aryanto Yuniawan
Pemain: Reza Rahadian, Maudy Ayunda, Ian Saybani


#08 Gangster

Perkiraan tayang: 27 Agustus

Yayan "Mad Dog" Ruhian kembali beraksi! Kali ini dia akan bermain bersama Hamish Daud, Nina Kozok, Agus Kuncoro, dan Dwi Sasono dalam film yang disutradarai oleh Fajar Nugros (Cinta Brontosaurus, Bajaj Bajuri the Movie).

Dari sinopsisnya, film ini akan berkutat tentang premanisme dengan sedikit sentuhan romansa. Beberapa materi promosinya juga menawarkan sajian aksi yang cukup banyak. Lihat juga judulnya yang cukup sesumbar. Kalaupun judulnya berkhianat, paling tidak kita bisa melihat Yayan menghajar seseorang (atau beberapa orang. Mungkin).

Sutradara: Fajar Nugros
Pemain: Hamish Daud, Nina Kozok, Agus Kuncoro, Dwi Sasono


#09 Jenderal Soedirman

Perkiraan tayang: 27 Agustus

Dalam film ini, Adipati Dolken akan bermain sebagai karakter utama. Jenderal Soedirman akan mengangkat perjuangan Soedirman melawan agresi militer di tanah Jawa, dan kata sutradaranya film ini takkan memberikan drama percintaan dan lebih berfokus pada kisah perjuangan. Ikut bermain Ibnu Jamil, Mathias Muchus, Lukman Sardi dan Baim Wong.

Disutradarai oleh Viva Westi yang biasa mengarahkan film semacam Dendam Suster Ngesot dan Pocong Keliling, mudah rasanya untuk bersikap skeptis. Namun Adipati Dolken dikabarkan cukup serius menjiwai perannya — bahkan ikut latihan dengan Kopassus. Semoga keseriusannya berimbas besar pada kualitas filmnya.

Sutradara: Viva Westi 
Pemain: Adipati Dolken, Ibnu Jamil, Mathias Muchus


#10 Hitman: Agent 47

Perkiraan tayang: Minggu keempat Agustus

Terakhir saya ingat, film Hitman tak meninggalkan bekas yang mendalam pada tahun 2007, meski cukup sukses secara finansial. Namun, adaptasi game ini cukup menjanjikan dan 20th Century Fox membangkitkannya kembali dalam Hitman: Agent 47. Kali ini peran Agent 47 diambil alih oleh nama yang tak terlalu familiar, Rupert Friend.

Materi promosinya bisa dibilang tak terlalu bagus, tapi mungkin saja film ini bisa menyajikan dumb-entertainment yang cukup seru. Kita tunggu saja. Btw, peran utama sebenarnya disiapkan untuk Paul Walker, jika saja dia tak mengalami kecelakaan tragis.

Sutradara: Aleksander Bach
Pemain: Rupert Friend, Zachary Quinto, Ciaran Hinds



Dan itu adalah rekomendasi film Agustus ini. 10 slot adalah jumlah yang sedikit, dan mungkin anda punya rekomendasi lain yang tidak masuk dalam daftar ini. Silakan anda masukkan ke dalam kolom komentar. ■UP


Demikianlah Artikel 10 Rekomendasi Film Agustus 2015

Sekianlah artikel 10 Rekomendasi Film Agustus 2015 kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel 10 Rekomendasi Film Agustus 2015 dengan alamat link https://moviefilm99.blogspot.com/2015/07/10-rekomendasi-film-agustus-2015.html

No comments:

Post a Comment