Judul : Box Office: 'Fantastic Four' Tak Begitu Fantastis, 'M:I - Rogue Nation' Masih Nomor 1
link : Box Office: 'Fantastic Four' Tak Begitu Fantastis, 'M:I - Rogue Nation' Masih Nomor 1
Box Office: 'Fantastic Four' Tak Begitu Fantastis, 'M:I - Rogue Nation' Masih Nomor 1
Dengan semua review negatifnya, 'Fantastic Four' hanya meraih $25,7 juta, membuat'Mission: Impossible - Rogue Nation' kembali melanjutkan dominasi. Berikut daftar lengkap pemuncak box office minggu ini.
Dengan sebagian besar review negatif yang diperolehnya, Fantastic Four tampil mengecewakan di box office sehingga posisi pertama masih dipertahankan oleh Mission: Impossible - Rogue Nation dengan $28,5 juta. Total pendapatan domestik Rogue Nation hingga saat ini adalah $107,8 juta. Di luar Amerika, film ini menambahkan $65 juta dari 58 negara menjadikan total pendapatan globalnya sebesar $263,9 juta yang diperoleh hanya dalam 2 minggu.
Fantastic Four berada di posisi kedua dengan hasil yang sangat mengecewakan $25,7 juta, jauh dari prediksi awal $40 juta. Angka ini merupakan raihan terendah kedua untuk adaptasi komik Marvel, hanya sedikit di atas Ghost Rider: Spirit of Vengeance ($22,1 juta) pada 2012 yang pada akhirnya hanya mengumpulkan total $51,8 juta. Tentu ini hasil yang tak terlalu menyenangkan bagi 20th Century Fox mengingat bujetnya yang mencapai $120 juta dan ini belum termasuk biaya marketing dll.
Penonton juga tak menanggapi film ini dengan baik, terbukti dengan nilai CinemaScore yang sangat parah "C-". Sebagai perbandingan, Pixels saja mendapat nilai "B". Saya cukup meragukan masa depan sekuelnya yang direncanakan rilis pada 9 Juni 2017. Mungkin Fox harus melakukan reboot (lagi) atau mungkin juga sudah waktunya bagi Fox untuk mengembalikan properti ini pada Marvel.
Di luar Amerika, nasibnya sedikit lebih baik. Film ini tayang berbarengan di 43 negara lainnya dan menambahkan $33,2 juta dengan total laba global $58,8 juta. Angka tertinggi diperoleh di Meksiko ($5,1 juta), Inggris ($4,1 juta) dan Prancis ($3,8 juta). Film ini belum tayang di Korea Selatan, Rusia, dan Spanyol. Di Indonesia sendiri baru akan tayang pada 12 Agustus ini.
Film thriller yang menandai debut Joel Edgerton sebagai sutradara, The Gift memperoleh $11,8 juta dari bujet yang hanya $5 juta. Film ini juga mendapat nilai yang lumayan dari CinemaScore, "B".
Di posisi keempat, Vacation yang mengalami penurunan 37,7% memperoleh $9,0 juta. Total pendapatannya hingga saat ini adalah $37,1 juta.
Di minggu keempatnya, Ant-Man masih bertahan di lima besar dengan $7,9 juta yang berarti turun sekitar 38,9%. Total pendapatan domestiknya sekarang adalah $147,5 juta. Di luar Amerika, film ini menambahkan $9,2 juta dari 50 negara dengan total laba internasional $326,3 juta.
Follow Ulasan Pilem di twitter: @ulasanpilem
Weekend Box Office 7 Agustus - 9 Agustus 2015
#01 Mission: Impossible - Rogue Nation
Minggu ini: $28,502,372
Total: $107,765,579
#02 Fantastic Four
Minggu ini: $25,685,737
Total: $25,685,737
#03 The Gift
Minggu ini: $11,854,273
Total: $11,854,273
#04 Vacation
Minggu ini: $8,955,246
Total: $37,135,026
#05 Ant-Man
Minggu ini: $7,911,445
Total: $147,521,991
Ulasan Weekend Box Office Minggu Sebelumnya: Box Office: 'Mission: Impossible - Rogue Nation' Nomor Satu dengan $55,5 Juta ■UP
[Sumber Data : Box Office Mojo]
Demikianlah Artikel Box Office: 'Fantastic Four' Tak Begitu Fantastis, 'M:I - Rogue Nation' Masih Nomor 1
Sekianlah artikel Box Office: 'Fantastic Four' Tak Begitu Fantastis, 'M:I - Rogue Nation' Masih Nomor 1 kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Box Office: 'Fantastic Four' Tak Begitu Fantastis, 'M:I - Rogue Nation' Masih Nomor 1 dengan alamat link https://moviefilm99.blogspot.com/2015/08/box-office-four-tak-begitu-fantastis.html
No comments:
Post a Comment