Judul : Box Office: 'Compton' Jegal 'Hitman: Agent 47' dan 'Sinister 2'
link : Box Office: 'Compton' Jegal 'Hitman: Agent 47' dan 'Sinister 2'
Box Office: 'Compton' Jegal 'Hitman: Agent 47' dan 'Sinister 2'
[AKTUAL] Dua minggu berturut-turut, 'Straight Outta Compton' tak mampu digoyahkan oleh 3 pendatang baru, 'Sinister 2', 'Hitman: Agent 47' dan 'American Ultra'. Berikut rekap box office minggu ini.
Untuk kedua kalinya, Straight Outta Compton memuncaki box office Amerika. Meski mengalami penurunan yang cukup besar yaitu 56,2%, raihannya minggu ini sebesar $26,4 juta belum mampu disaingi oleh film-film pendatang baru. Total pendapatan domestik film biopik grup rap N.W.A. ini cukup impresif dimana telah mengumpulkan $111,1 juta dalam waktu 10 hari saja. Di luar Amerika, film ini menambahkan $0,15 juta dengan total pendapatan global $111,2 juta.
Mission: Impossible - Rogue Nation masih bertahan di minggu keempatnya dengan $11,4 juta dengan penurunan yang hanya 33,4%. Total pendapatan domestiknya adalah $157,5 juta. Dari 63 negara, film ini mendapat tambahan $25,6 juta. Total pendapatan globalnya $438,6 juta berada di bawah Ghost Protocol ($485,3 juta) dan ada kemungkinan akan melewati raihan tersebut setelah penayangannya di Cina pada 8 September.
Diantara 3 film yang baru dirilis, Sinister 2 mendapat posisi ketiga box office dengan $10,5 juta. Meski begitu, hasil ini masih jauh dari memuaskan dari prediksi $15-$18 juta. Raihan ini 41% lebih rendah jika dibandingkan dengan Sinister yang meraih $18,0 juta di minggu debutnya pada 2012 silam. Film ini mendapatkan nilai CinemaScore yang lumayan, "B-".
Nasib yang hampir sama dialami Hitman: Agent 47 yang memperoleh pendapatan debut 38% lebih rendah dibandingkan Hitman pada 2007 dengan $13,2 juta. Film reboot ini hanya memperoleh $8,3 juta di minggu pertama namun setidaknya sedikit terobati dengan nilai CinemaScore "B". Film ini juga tayang di 20 negara lain dengan tambahan $8,5 juta dan menjadi nomor 1 di 7 negara diantaranya Malaysia, Thailand, Singapura, Puerto Rico, Yunani, Jamaika, dan Indonesia. Total pendapatan globalnya adalah $16,7 juta.
The Man from U.N.C.L.E. berada di posisi bontot dengan $7,3 juta. Meski hanya mengalami penurunan 45,5%, raihannya masih cukup mengecewakan mengingat laba debutnya yang terlalu rendah, membulatkan pendapatannya sebatas $26,5 juta. Film ini mendapat tambahan $7,8 juta dari 39 negara dan menjadikan laba internasionalnya sebesar $52,7 juta. Raihan terbesar diperoleh di Rusia ($1,5 juta) dan Inggris ($1,3 juta).
Film komedi-aksi yang dibintangi oleh Jesse Eisenberg dan Kristen Stewart, American Ultra tak mampu masuk lima besar karena hanya memperoleh $5,5 juta, dengan nilai CinemaScore "B-". Raihan ini tak berbeda jauh dengan film kolaborasi mereka sebelumnya, Adventureland yang memperoleh pendapatan debut $5,7 juta pada 2009.
Minions kembali menambahkan $9,6 juta dari 57 negara dengan total raihan internasional $990,2 juta, menjadikannya film animasi terlaris nomor tiga sepanjang sejarah di belakang Toy Story 3 ($1,06 miliar) dan Frozen ($1,27 miliar). Besar kemungkinan film ini akan menyalib Toy Story 3 saat penayangannya di Cina pada 13 September.
Paper Towns mendapat tambahan $4,6 juta dengan total pendapatan global $73,8 juta.
Terminator: Genisys akhirnya mendapatkan laba yang memuaskan berkat penayangannya di Cina. Selama 3 hari penayangan, film ini meraup pendapatan yang impresif, $26,6 juta, menjadikan total pendapatan globalnya sebesar $353,1 juta.
Follow Ulasan Pilem di twitter: @ulasanpilem
Weekend Box Office 21 Agustus - 23 Agustus 2015
#01 Straight Outta Compton
Minggu ini: $26,364,020
Total: $111,087,490
#02 Mission: Impossible - Rogue Nation
Minggu ini: $11,700,000
Total: $157,514,785
#03 Sinister 2
Minggu ini: $10,542,116
Total: $10,542,116
#04 Hitman: Agent 47
Minggu ini: $8,326,530
Total: $8,326,530
#05 The Man from U.N.C.L.E.
Minggu ini: $7,317,374
Total: $26,534,214
Ulasan Weekend Box Office Minggu Sebelumnya: Box Office: 'Straight Outta Compton' Kalahkan 'The Man from U.N.C.L.E.', 'Fantastic Four' Anjlok Fantastis ■UP
[Sumber Data : Box Office Mojo]
Demikianlah Artikel Box Office: 'Compton' Jegal 'Hitman: Agent 47' dan 'Sinister 2'
Sekianlah artikel Box Office: 'Compton' Jegal 'Hitman: Agent 47' dan 'Sinister 2' kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Box Office: 'Compton' Jegal 'Hitman: Agent 47' dan 'Sinister 2' dengan alamat link https://moviefilm99.blogspot.com/2015/08/box-office-jegal-agent-47-dan-2.html
No comments:
Post a Comment